fbpx

Close

Tata Motors Ikut serta Sosialisasi B20

Tata Super Ace 1400 cc dan Tata Ace EX2 700 cc raih 14 kpl dan 18 kpl
dalam roadshow etape pertama sosialisasi dan pengujian solar baru Biodisel 20%(B20)

Jakarta, 12 Februari 2016 – Diawal tahun 2016, Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) anak perusahaan Tata Motors Ltd yang merupakan Agen Pemegang Merek (APM) Tata Motors di Indonesia bersama empat merek otomotif GAIKINDO lainnya ambil bagian mendukung touring roadshow sosialisasi dan pengujian solar baru Biodiesel 20% atau B20 yang diselenggarakan oleh Kementerian ESDM.

Tujuan ikut serta adalah mendukung program pemerintah dan berpartisipasi dalam program sosialisasi diesel B20 sekaligus menguji kesesuaian diesel B20 dengan kendaraan diesel Tata Motors sejauh 2750 km Jakarta – Surabaya – Jakarta di etape pertama dan Jakarta – Bali di etape kedua.

Selama perjalanan roadshow Tata Ace EX2 700 cc diesel dan Tata Super Ace 1400 cc diesel tidak mengalami kendala teknis apapun dan diesel B20 sama sekali tidak mengganggu ketahanan dan performa kedua produk pikap kecil andalan Tata Motors itu.

Tercatat, dengan menggunakan diesel B20 konsumsi bahan bakar Tata Ace EX2 dan Tata Super Ace tetap hemat. Untuk Tata Ace EX2 700 cc 18 kpl dan Tata Super Ace 1400 cc 14 kpl.

“Kami mendukung program Pemerintah Biodiesel 20% atau B20 yang dapat memberikan kontribusi baik terhadap kualitas udara Indonesia. Program ini akan mencampurkn bahan bakar minyak (BBM) jenis solar 80% dengan campuran biodiesel sebanyak 20%,” ungkap Biswadev Sengupta, Presiden Direktur TMDI.

Tata Motors memiliki program pelayanan purna jual dan customer care dengan nama ‘Peace of Mind’ yang menawarkan; Best in Class Warranty Program (program garansi terbaik di kelasnya), layanan 24 jam On-road Assistance, dan Jaminan Suku Cadang 1×24 jam atau gratis (bila tidak sampai/tersedia). Untuk informasi Tata Motors lebih lengkap dapat menghubungi Layanan Call Center Tata Motors Indonesia 0-800-1-828200.

Tentang Tata Motors
Tata Motors Limited adalah perusahaan mobil terbesar di India, dengan pendapatan konsolidasi (USD 42,04 miliar) pada 2014-15. Melalui anak perusahaan dan perusahaan asosiasi, Tata Motors telah beroperasi di Inggris, Korea Selatan, Thailand, Afrika Selatan dan Indonesia. Di antara mereka adalah Jaguar Land Rover, bisnis yang terdiri dari dua merek ikonik Inggris. Ia juga memiliki perusahaan patungan industri dengan Fiat di India. Dengan lebih dari 8 juta kendaraan Tata mengaspal di India, Tata Motors adalah pemimpin pasar negara di kendaraan komersial dan di antara kendaraan penumpang. Tata mobil, bus dan truk sedang dipasarkan di beberapa negara di Eropa, Afrika, Timur Tengah, Asia Selatan, Asia Tenggara, Amerika Selatan, Australia, CIS dan Rusia.
(www.tatamotors.com,www.tatamotors.co.id; juga mengikuti kami di Twitter: @TataMotors)

Untuk informasi lebih jauh tentang TMDI, dapat menghubungi:

Mr. Kiki Fajar
Public Relations – Manager
PT Tata Motors Indonesia
+62811.158.2409 | fajar.harianto@tatamotors.com | fajar.harianto@gmail.com|